Jabat Direktur, Azis Purwanto Bekomitmen Majukan Polibara

- Selasa, 7 Juni 2022 | 23:54 WIB
PELANTIKAN: Ketua Yayasan Dipayudha, Arifin Romli melantik Azis Purwanto sebagai Direktur Pliteknik Banjarnegara masa jabatan 2022-2026 di Auditorium Kampus Polibara, Selasa 6 Juni 2022.
PELANTIKAN: Ketua Yayasan Dipayudha, Arifin Romli melantik Azis Purwanto sebagai Direktur Pliteknik Banjarnegara masa jabatan 2022-2026 di Auditorium Kampus Polibara, Selasa 6 Juni 2022.


BANJARNEGARA, suaramerdeka-banyumas.com - Drs Azis Purwanto berkomitmen akan sekuat tenaga memajukan Politeknik Banjarnegara (Polibara).

Komitmen tersebut disampaikan saat pidato resmi usai dilantik menjadi Direktur Polibara masa jabatan 2022 – 2026, Selasa 7 Juni 2022.

Azis Purwanto menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada dirinya untuk mengawal Polibara empat tahun ke depan. Dia berkomitmen untuk sekuat tenaga memajukan Polibara.

Baca Juga: Purbalingga Targetkan Eliminasi TBC Tahun 2028

“Tentu saya tidak akan bisa bekerja sendiri, maka mari kita bersama-sama menjadikan kampus ini menjadi kampus yang maju dan unggul,” katanya.

Azis menjabat Direktur Polibara menggantikan Dr Tuswadi yang telah habis masa jabatannya.

Sebelumnya, Azis menjabat sebagai Sekretaris Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Banjarnegara.

Baca Juga: Warga Karangtengah Diajak Kunjungi WKP Patuha Bandung

Ketua Yayasan Dipayudha, Arifin Romli usai pelantikan menyampaikan terima kasih dan apresiasi atas dedikasi Dr Tuswadi yang telah menjabat direktur sejak empat tahun lalu.

Sedangkan kepada Azis Purwanto, diharapkan dapat membawa Politeknik Banjarnegara semakin berkembang, maju dan unggul.

Politeknik Banjarnegara memiliki sumber daya yang unggul termasuk dosen dan tenaga kependidikan yang ada, mudah-mudahan akan semakin maju lagi,” katanya.

Baca Juga: Asyik Pesta Sabu di Rumah Kontrakan, Empat Pria Ditangkap


Dikatakan, Politeknik Banjarnegara merupakan perguruan tinggi vokasi yang didirikan sebagai hasil kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Banjarnegara dengan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Ditjen DIKTI) melalui Program Hibah Pendirian Politeknik Baru (PHPPB) Tahun 2008.

Sampai saat ini Politeknik Banjarnegara melalui tiga program studinya yaitu Kebidanan, Kesehatan Lingkungan dan Agroindustri telah memiliki hampir 1.000 alumni yang tersebar dan mampu berkarya pada tempat-tempat strategis.

Sekda Banjarnegara Indarto dalam sambutannya mengucapkan selamat mengemban amanah kepada direktur yang baru dilantik.

Halaman:

Editor: Susanto

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Siswa MTs Pakis Cilongok Akan Terbitkan Novel

Jumat, 19 Mei 2023 | 19:45 WIB
X