PURWOKERTO, suaramerdeka-banyumas.com - Enam wakil Indonesia mundur dari kejuaraan Australia Open 2022.
Keenam wakil Indonesia tersebut dari sektor tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie.
Di sektor ganda putra, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan ganda putri Melani Mamahit/Tryola Nadia.
Baca Juga: Lima Puisi Sapardi Djoko Damono yang Masih Menyentuh Hati
Sementara sektor ganda campuran yang mengundurkan diri pasangan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.
Alasan ditarik mundurnya keenam wakil Indonesia karena poinnya sudah aman dan ada atlet yang sedang menjalani pemulihan.
"Ginting, Jojo, Ahsan/Hendra dan Rinov/Pitha ditarik karena poinnya sudah aman untuk mengikuti BWF World Tour Finals 2022," tulis akun resmi PBSI.
Baca Juga: Terseret Ombak, Penjaring Ikan Dikabarkan Tenggelam di Pantai Cilacap
Sedangkan pasangan dengan julukan Fajri ditarik mundur juga karena Rian saat ini sedang menjalani masa pemulihan usai sakit beberapa hari lalu.
Artikel Terkait
Jurnalis di Jateng Ikuti KBAM 2022 Zona Tengah
Empat Wakil Banyumas Lolos ke Semifinal KBAM 2022
Usai Raih Gelar Juara, Peringkat Ganda Campuran Indonesia Naik
Pasangan Fajar dan Rian Tembus Peringkat Tiga Dunia