BANDUNG, suaramerdeka-banyumas.com- Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menegaskan dia dan keluarga telah menyudahi duka cita atas wafatnya Eril dan akan Melanjutkan jejak kebaikan Eril
Iapun berbahagia dengan banyaknya doa dan kepedulian dari banyak pihak yang telah mendoakan mendiang anaknya tersebut.
Dalam akun instagram @jabarprovgoid, Kang Emil memastikan rangkaian kegiatan duka cita (takziah) almarhum Emmeril Kahn Mumtadz yang digelar di Gedung Negara Pakuan berakhir.
Baca Juga: Baksos Hari Bhayangkara Ke-76, Polres Purbalingga Bagikan Ratusan Paket Sembako
Pengajian dan doa bersama yang digelar di Gedung Pakuan pada Minggu 19 Juni 2022 menjadi pengajian pamungkas setelah pengajian digelar selama dua pekan berturut-turut.
.
"Insyaallah saya bukan orang tua yang bersedih tapi berbahagia (dengan banyaknya doa baik untuk alm. Eril--sapaan Emmeril--)," tutur Ridwan Kamil pada kesempatan pengajian dan doa bersama di Gedung Pakuan, Sabtu 18 Juni 2022.
Ridwan Kamil dan keluarga bertekad Melanjutkan kebaikan Eril.
Sejumlah jejak mendian Eril akan dlanjutkan antara lain adalah senantiasa bersedekah kepada mereka yang membutuhkan dan untuk kemaslahatan umat.
Sebanyak 1.200 karangan dan buket bunga duka cita akan disulap menjadi karya seni yang dapat dinikmati banyak orang.
"Atas nama keluarga kami menghaturkan terima kasih. Mudah-mudahan mereka yang tenagananya terkurang selama dua minggu ini dibalas oleh Allah SWT.
Baca Juga: Talud Sungai Ambrol, Dua Rumah Terdampak
Saya paham sekarang kenapa Allah kasih 14 hari, untuk akhirnya dapat dipertemukan dengan Eril. Ternyata di situ ada jutaan doa, jutaan pemuda termotivasi, jutaan orang tua termotivasi," jelas Ridwan Kamil.***
.
Artikel Terkait
Ridwan Kamil: Jasad Eril Utuh, Sungai Aare Sedingin Kulkas dan Minim Fauna
Jenasah Eril Ditemukan di Bendungan Engehalde, Warganet Turut Telusuri Jarak dari Tempat Awal Tenggelam
Ridwan Kamil Ceritakan Gerldine Beldi Sosok Guru SD Penemu Jenasah Eril di Sungai Aare
Tulisan Nabila Ishma, Sosok Temen Dekat Eril Bikin Netizen Terharu
Eril Akan Di Makamkan di Sebelah Masjid Al Mumtadz Kampung Ibunya
Ridwan Kamil: Jenasah Eril Akan Tiba di Bandara Suta Minggu Sore, Dimakamkan Senin Pagi
Ridwan Kamil Unggah Foto Eril Jepretan Terakhir dan Filosofi Hidup Eril
Nabila Terisak dan Bicara di Depan Peti Jenasah Eril, Trending Topic Twitter
Habib Luthfi bin Yahya Ziarahi Makam Eril, Ridwan Kamil: Alhamdulillah
Datang Ziarah ke Makam Eril, Habib Luthfi bin Yahya Bertanya Soal Masjid Al Mumtadz