Segera Comeback, TXT Rilis Preview Lagu Terbaru di Album The Name Chapter: TEMPTATION

- Senin, 23 Januari 2023 | 14:37 WIB
Poster konser boy group TXT di Seoul (dok/ Twitter @@BIGHIT_MUSIC)
Poster konser boy group TXT di Seoul (dok/ Twitter @@BIGHIT_MUSIC)

PURWOKERTO, suaramerdeka - banyumas.com - Boy group yang bakal comeback pada 27 Januari 2023, TXT merilis video preview lima lagu terbaru mereka.

Pada Minggu, 22 Januari 2023, TOMORROW X TOGETHER (TXT) melalui akun Twitter @BIGHIT_MUSIC merilis video pada kanal YouTube dengan durasi 1.47 menit.

Video tersebut berisi preview lagu baru mereka di album 'The Name Chapter: TEMPTATION'.

Dengan total lima lagu, album ini memiliki judul 'Sugar Rush Ride' dan empat b-side track di dalamnya.

Baca Juga: Tak Hanya Lyodra, Tiga Penyanyi Ini Juga Pernah Tampil di Awards Korea

Saat mempersiapkan album terbaru ini, kelima member boy group asal Korea Selatan, Soobin, Yeonjun, Beomgyu, Taehyun, dan Huening Kai itu terlibat di dalam pengerjaan lagunya.

Pada lagu b-side track yang berjudul 'Happy Fools (feat. Coi Leray)', kelima member terlibat dalam pengerjaan lagu ini.

Selanjutnya pada lagu dengan judul “Tinnitus (돌멩이가 되고 싶어)”, Yeonjun dan Taehyun juga ikut terlibat dalam pembuatannya.

Terakhir, pada lagu '네버랜드를 떠나며', lagi-lagi Yeonjun terlibat dalam pengerjaan lagu ini.

Baca Juga: Ini Daftar K-pop Idol Pemenang MAMA Awards Hari Pertama, Ada BTS, BLACKPINK dan IVE

Lagu ini terdengar menarik karena paduan suara merdu boy group itu yang dipadukan alunan irama indah, menciptakan lagu yang ear catching dan easy listening.

MOA, penggemar dari boygroup TXT, berbondong-bondong membanjiri kolom komentar video preview tersebut di kanal YouTube HYBE LABELS dan kolom balasan cuitan milik @BIGHIT_MUSIC dengan pujian.

Siapa nih yang semalam histeris waktu dengerin preview lagu TXT di album The Name Chapter: TEMPTATION?

Baca Juga: Ending Andin di Ikatan Cinta Kuras Air Mata Fans, Amanda Manopo: Aku Akan Tetapi Menjadi Andin Kalian

Halaman:

Editor: Nugroho Pandhu Sukmono

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Konser Deep Purple World Tour di Solo, Amazing!

Sabtu, 11 Maret 2023 | 11:06 WIB
X