PURBALINGGA, suaramerdeka-banyumas.com - Angin kencang dan hujan deras melanda sebagian wilayah di Kabupaten Purbalingga, Sabtu, 22 Oktober 2022 malam.
Akibat terjangan cuaca buruk itu, sebuah kandang ayam di di Desa Larangan, Kecamatan Pengadegan, Kabupaten PurbaIingga ambruk.
Kapolsek Pengadegan, AKP Susilo mengatakan, kandang ayam yang ambruk itu milik Suritno (47) warga RT 4 RW 1, Desa Larangan. Kandang berukuran 8 X 30 meter dengan bangunan semi permanent.
Baca Juga: Rumah di Gandrungmangu Cilacap Terbakar, Diduga karena Tungku Lupa Dimatikan
"Penyebabnya akibat hujan deras disertai angin kencang di wilayah tersebut. Tidak ada korban jiwa akibat kejadian tersebut," katanya.
Kendati demikian, saat kejadian kandang baru saja diisi 220 ekor ayam broiler usia tiga minggu. Akibatnya pemilik kandang mengalami kerugian materi mencapai Rp 114 juta.
Sementara itu, keesokan paginya, warga dan dibantu anggota Bhabinkamtibmas Polsek Pengadegan mengikuti kerja bakti di lokasi kandang ayam yang ambruk tersebut.
Baca Juga: Lewat Dopokan dan Ngopi Bareng, 14 Komunitas di Barlingmascakeb Minta Gibran Maju ke Jateng I
Kerja bakti untuk membereskan puing-puing material bangunan.
Mereka terlebih dahulu memindahkan genteng yang masih utuh, menyingkirkan kayu dan bambu serta membersihkan puing-puing bangunan. Selanjutnya memilih ayam yang masih hidup dan sudah mati.
“Ini merupakan wujud kepedulian kepolisian membantu warga yang sedang mengalami musibah dan membutuhkan bantuan,” jelasnya.
Baca Juga: Edukasi Cinta Bangga Paham Rupiah Diintensifkan
Kapolsek mengimbau kepada masyarakat untuk waspada bencana alam apalagi musim penghujan saat ini. Segera laporkan setiap kejadian sehingga dapat dilakukan upaya penanganan seperti kegiatan kerja bakti pada hari ini. **
Artikel Terkait
Arin Hidayat, Dia yang Mencintai HadrohÂ
Oknum Guru yang Hamili Siswa di Purbalingga, Akhirnya Menyerahkan Diri
Gara-gara AC, Rekanan Proyek Mal Pelayanan Publik Purbalingga Nyaris Putus Kontrak
Tiga Hari Operasi Pekat, Satpol PP Purbalingga Sita Puluhan Miras
108 Calon Panwascam di Purbalingga Ikuti Tes Wawancara
Dapat Jatah Block Seat, Bupati Purbalingga Ajak Kades dan OPD Terbang dari Bandara JB Soedirman
Kepergok Polisi Hendak Trek-Trekan, Lima Remaja Digiring ke Mapolsek Bukateja
Ada Konser Musik Religi Veve Zulfikar dan Jalan Sehat, Ini Rangkaian Peringatan Hari Santri di Purbalingga
1.058 KK di Purbalingga Tak Punya Jamban, Sebagian BAB Sembarangan, Sebagian Numpang WC Tetangga
Upacara Peringatan Hari Santri di Purbalingga Diikuti Ribuan Santri