BANYUMAS, suaramerdeka-banyumas.com- Dihempas banjir bandang, Jembatan Sungai Arus di Grumbul Legok Lor, Desa Pekuncen, Kecamatan Pekuncen pada Minggu 10 Oktober 2022 malam, putus.
Seluruh badan jembatan penghubung Desa Pekuncen menuju Desa Glempang ini hanyut sekitar pukul 22.00 malam.
Warga sekitar lokasi kejadian mendengar suara gemuruh dan gemeretak diduga karena suara hanyutnya badan jembatan tersebut.
Baca Juga: Banjarnegara Siaga Darurat Longsor dan Banjir, Masyarakat Diminta Waspada
"Sekitar pukul 22.00 kejadiannya, jadi terdengar suara gemuruh dan gemeretak seperti kereta api jalan. Ternyata jembatan ini hanyut putus dibawa banjir bandang," jelasnya.
Akibat putusnya jembatan tersebut, jalur alternatif dari Desa Pekuncen menuju ke Desa Glempang terputus total.
Tak hanya itu, akibat banjir bandang sejumlah jaringan air bersih Desa Pekuncen
yang melintas di areal Sungai Arus juga terputus.
Baca Juga: 200 Bahasa Daerah di Dunia Punah, di Indonesia 100 yang Terancam Punah
Akibat kejadian tersebut sejumlah areal persawahan hingga sempadan Sungai Arus juga terkikis hanyut terbawa banjir bandang.
Separuh bangunan Balai RT 02 W 01 Dusun Legok, Desa Pekuncen, Kecamatan Pekuncen juga hilang usai hanyut terbawa banjir bandang Sungai Arus bersamaan dengan jembatan Sungai Arus yang berada di hulu.
Tak ada korban jiwa, namun kerugian material akibat kejadian tersebut mencapai jutaan rupiah.
Baca Juga: 15.496 Warga Cilacap Terdampak Banjir dan Tanah Longsor
Hingga Senin 10 Oktober 2022 pagi, warga membersihkan lokasi kejadian akibat lumpur yang juga turut masuk ke jalan desa setempat dan pemukiman warga. ***
Artikel Terkait
Banjir di Pondok Labu, Tembok MTsN 19 Roboh, Tiga Siswa Tewas
Diguyur Hujan Sejak Sore, Sejumlah Wilayah Banyumas Dilanda Longsor dan Banjir
Hujan Lebih dari 7 Jam, Enam Desa di Cilacap Terendam Banjir
Sebanyak 213 KK Terdampak Banjir Cilacap
Cilacap Dilanda Banjir, BPBD Cilacap Lakukan Penanganan Darurat
Update Banjir dan Longsor di Banyumas, 1 Orang Meninggal Dunia, 42 KK Mengungsi
Banjir, Polisi Berlakukan Rekayasa Lalu Lintas di Jalan Jeruklegi - Kawunganten
Update Banjir Cilacap, Genangan di Jalur Wangon-Cilacap Surut
15.496 Warga Cilacap Terdampak Banjir dan Tanah Longsor
Banjarnegara Siaga Darurat Longsor dan Banjir, Masyarakat Diminta Waspada