CILACAP, banyumas-suaramerdeka.com - Bupati Cilacap Tatto Suwarto Pamuji menyatakan hewan kurban di Cilacap bebas dari penyakit mulut dan kuku (PMK).
"Di Cilacap yang kena PMK ada 305 ekor, sebanyak 148 sembuh, dan yang tidak sembuh sudah disembelih. Jadi saat ini sehat semua," ucap Tatto, usai mengecek kondisi hewan kurban di kandang milik peternak sapi di Kelurahan Tritih Kulon, Kecamatan Cilacap Utara, Kabupaten Cilacap, Jumat 8 Juli 2022.
Menurutnya pengecekan hewan kurban di kandang, dilakukan untuk memastikan agar hewan kurban dalam kondisi sehat, baik, dan layak untuk dikurbankan.
Dari hasil pengecekan, menurutnya hewan kurban yang ada juga sehat dan bebas PMK.
Baca Juga: Seluruh Kabupaten di Jatim, Jateng dan Babel Terpapar PMK, Testing dan Karantina Ternak Diminta Diintensifkan
Lebih lanjut ia mengingatkan, jika ditemukan hewan kurban yang terkena PMK, maka bagian kepala dan kaki hewan kurban tersebut, tidak boleh dikonsumsi.
Selain mengecek, hewan kurban di kandang milik peternak, bupati juga mengecek kesiapan rumah pemotongan hewan (RPH).
Terpisah, Sekretaris Dinas Pertanian Kabupaten Cilacap Sigit Widayanto mengatakan, guna mengatasi PMK, pihaknya telah melakukan sejumlah upaya, salah satunya vaksinasi.
Baca Juga: Grengseng Kambing, Olahan Daging Kambing yang Sederhana namun Memikat Selera
"Kami menerima alokasi vaksinasi PMK, sebanyak lima ribu dosis," ucapnya.
Sigit mengatakan, dari lima ribu dosis vaksin yang diterima, pihaknya telah menggunakan 3.400 dosis.
Vaksinasi menurutnya telah dilakukan sejak beberapa waktu lalu, terutama di daerah sentra peternakan sapi, seperti Kecamatan Adipala, Kecamatan Binangun, dan Kecamatan Nusawungu.
Baca Juga: Pingin Olahan Kambing yang Beda? Coba Resep Kambing Oven
Adapun terkait kesiapan RPH, menurutnya RPH Cilacap yang berada di Proliman, Desa Tritih Wetan, Kecamatan Jeruklegi memiliki kapasitas pemotongan sampai 40 ekor perhari.***
Artikel Terkait
Dapat 1.500 Dosis Vaksin PMK, Jateng Mulai Vaksinasi Hewan Ternak Hari ini
23.487 ekor Hewan Ternak di Jateng Suspek PMK, Jaga Ternak dan Bolo Ternak Digerakkan
Cegah Penyebaran PMK, Pemerintah Lakukan Pembatasan Mobilitas Hewan Ternak di Daerah Zona Merah
Soal Hukum Kurban di Masa Pandemi PMK, Menag Yaqut Akan Koordinasi dengan Ormas Islam
Menag: Ingin Berkuban, Warga di Daerah Tertular atau Terduga PMK Diminta Sembelih Hewan Kurban di RPH
Ini Ketentuan Umum dan Khusus Penyelenggaraan Ibadah Kurban di Masa PMK Menurut Kemenag
Tingkatkan Imun Ternak di Masa Wabah PMK, Peternak Blora Buat Racikan Jamu Anti PMK, Berikut Bahan-bahannya...
Antisipasi Ternak Terpapar PMK, Panitia Kurban Minta Garansi ke Pedagang
Di Sumedang, Sapi Terkena PMK 1800 Ekor, 629 Ekor Sembuh, 39 Dipotong, 9 Mati