Tiga Desa di Kecamatan Lumbir Tergenang Banjir, Jalur Selatan Banyumas Macet

- Minggu, 26 Juni 2022 | 17:45 WIB
MACET: Jalur nasional di selatan Banyumas yaitu Lumbir-Karangpucung tepatnya di Desa Lumbir dan Kedunggede Kecamatan Lumbir macet usai jalan tersebut tergenang usai hujan deras Minggu (26/6) sore. (SM Banyumas/Dok)
MACET: Jalur nasional di selatan Banyumas yaitu Lumbir-Karangpucung tepatnya di Desa Lumbir dan Kedunggede Kecamatan Lumbir macet usai jalan tersebut tergenang usai hujan deras Minggu (26/6) sore. (SM Banyumas/Dok)

 

BANYUMAS, suaramerdeka-banyumas.com-Hujan deras selama lebih dari tiga jam membuat Sungai Ciaur di Kecamatan Lumbir membuat sejumlah wilayah Desa Kedunggede, Desa Lumbir dan Cingebul tergenang banjir pada Minggu 26 Juni 2022 sore. 

Sekretaris Kecamatan Lumbir, Abdul Ladjis mengatakan banjir di Lumbir ini terjadi karena
meluapnya air Sungai Ciaur dan juga meluapnya air di drainase saat hujan deras turun.

Akibat hal tersebut jalan raya Lumbir-Karangpucung Cilacap juga tergenang banjir.

Baca Juga: Jakarta Hajatan ke-495, 70 Ribu Warga Hadir di JIS, Anies Baswedan: Jakarta Layak Jadi Kota Global

"Lalu lintas di jalan nasional dilaporkan tersendat karena genangan air yang cukup tinggi.


Apalagi drainase di tepi jalur Lumbir ini juga dalam kondisi tak mampu meluapkan air,"
jelasnya.

Hingga sore hari, kata Ladjis, tak ada korban jiwa akibat kejadian tersebut.

Baca Juga: Wahai Emak-emak, Ini Cara Membeli Minyak Goreng Curah Rakyat Rp 14 Ribu Melalui PeduliLindungi dan NIK

Namun akibat kejadian tersebut aktivitas warga di tepi jalan raya Lumbir juga terganggu.

Hingga sore hari, upaya pendataan kerugian dan dampak akibat bencana banjir ini masih dilaksanakan.

"Kami terus memantau kondisi terkini dan terus menghimpun data akibat dampak banjir
ini. Kami pun berkoordinasi dengan pihak terkait untuk menangani kejadian ini," katanya.

Baca Juga: Ini Ketentuan Umum dan Khusus Penyelenggaraan Ibadah Kurban di Masa PMK Menurut Kemenag

Sementara itu akibat banjir yang menggenangi jalan nasional Banyumas-Cilacap tersebut,
arus lalu lintas kendaraan di jalur selatan Banyumas tersendat.

Halaman:

Editor: Susanto

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Rumah Warga Karangkemojing Ludes Terbakar

Selasa, 30 Mei 2023 | 15:03 WIB

Geger, Ditemukan Mayat Perempuan di Sungai Pelus

Selasa, 23 Mei 2023 | 10:21 WIB
X