PURBALINGGA, suaramerdeka-banyumas.com- Sebuah truk bermuatan peralatan komedi putar terguling ke sungai sedalam lima meter di ruas Jalan Raya Karangreja-Karangjambu masuk Desa Karangreja, Kecamatan Karangreja, Kabupaten Purbalingga, Kamis, 25 Mei 2023 pagi.
Kasatlantas Polres Purbalingga, AKP Mia Novrila Savitry mengatakan, kecelakaan lalu lintas tunggal yang dialami kendaraan bermotor light truck Hino bernomor polisi AA-1569-NB tersebut terjadi karena truk tidak kuat menanjak.
Truk disupiri oleh JN (42)warga Desa Karanggambas RT 3 RW 1 Kecamatan Padamara, Kabupaten Purbalingga. Di bagian depan juga ada dua penumpang lain. Masing-masing IK (20) dan AR (2 bulan) warga Desa Mrebet RT 3 RW 2 Kecamatan Mrebet, Kabupaten Purbalingga.
Baca Juga: Belasan Anak Punk Jalanan dan Manusia Silver Terjaring Razia Satpol PP Purbalingga
Kronologis kejadiannya, semula truk tersebut melaju dari arah Karangreja hendak menuju ke Karangjambu dengan kecepatan sedang. Sesampai di TKP, kondisi jalan menanjak. Diduga truk bermuatan alat-alat komedi putar itu tidak kuat menanjak.
"Karena tidak kuat menanjak, sehingga truk melaju mundur dan masuk ke jurang dengan kedalaman kurang lebih sekitar 5 meter," katanya.
Warga yang melihat peristiwa tersebut kemudian menyelamatkan korban. Supir dan kedua penumpang lainnya berhasil selamat dalam musibah itu. Mereka tidak mengalami luka.
Baca Juga: Wisuda MTs Maarif Sikampuh Kroya, Santri Madrasah Cilacap Didorong Untuk Ikuti Perkembangan Zaman
Kecelakaan ini ditangani oleh Polsek Karangareja dan unit Laka lantas Polres Purbalingga. Serta tidak menimbulkan kepadatan arus lalu lintas.
"Langkah kami selanjutnya adalah melakukan evakuasi badan truk dengan memanggul truk derek," katanya. *
SM Banyumas/dok
Artikel Terkait
Tidak Hanya Argentina, Erick Thohir Sudah Kontak Maroko, Brazil, Portugal dan Rusia untuk ke Indonesia
Hasil Malaysia Masters 2023 : Diadang Pasangan Jepang, Marcus dan Kevin Gagal Melaju Perempat Final
Renungan Harian Katolik Kamis 25 Mei 2023, Kasih Hadir dalam Persatuan dan Kerukunan
Lagi, 1 Jenazah Korban Dukun Slamet Tohari Teridentifikasi
Polres Banjarnegara Gali Makam Korban Teridentifikasi dari Yogyakarta
Berkas Perkara Dukun Tohari segera Dilimpahkan ke Kejaksaan
Gempar! Dugaan Kasus Aborsi di Mes Karyawan Koperasi di Purbalingga
Wisuda MTs Maarif Sikampuh Kroya, Santri Madrasah Cilacap Didorong Untuk Ikuti Perkembangan Zaman
Belasan Anak Punk Jalanan dan Manusia Silver Terjaring Razia Satpol PP Purbalingga