PURBALINGGA, suaramerdeka-banyumas.com - Kecelakaan maut antara truk dengan sepeda motor terjadi di ruas Jalan Raya masuk Desa Karanglewas, Kecamatan Kutasari, Kabupaten Purbalingga, Kamis 30 Maret 2023 siang.
Seorang pemotor tewas dan pemboncengnya kritis
Kanit Gakkum Satlantas Polres Purbalingga, Iptu Arief mengatakan kecelakaan lalu lintas antara dump truk bernomor polisi R-8058-AR yang dikemudikan SN (50) warga Desa Penaruban, Kecamatan Kaligondang dengan sepeda motor bernomor polisi R-2105-XV yang dikendarai EG (30) warga Desa Munjul, Kecamatan Kutasari.
Baca Juga: Tahu Muntuk Sokaraja yang Kian Tergerus Zaman
Dijelaskan, semula truk melaju dari Kutasari dengan kecepatan sedang.
Sesampainya di TKP dengan kondisi jalan lurus dan ramai bermaksud mendahului sepeda motor di depannya. Bersamaan dengan itu ada melaju sepeda motor dari arah berlawanan yang dikendarai EG.
Baca Juga: Petik Pelajaran Berharga Dari Kasus SVB, Dirut BRI Sebut Potensi Resesi Indonesia Hanya 2% di 2023
"Diduga pengemudi truk tidak memerhatikan situasi arus lalu lintas dari arah berlawanan pada saat menyalip sehingga bertabrakan dengan sepeda motor tersebut," katanya.
Selanjutnya korban dibawa ke RSU Siaga Medika Purbalingga. Korban mengalami luka kepala memar, tangan kanan patah dan kaki kanan patah.
Luka parah yang dialami, akhirnya korban meninggal. Sedangkan pemboncengnya, RA (2) mengalami bibir dan kaki kiri lecet. Dia dirawat di RSUD dr R Goeteng Taroenadibrata Purbalingga.
Artikel Terkait
Mobil Pikap Rombongan Pekerja Proyek Kecelakaan di Cikidang, Dua Tewas
Begini Kronologi Kecelakaan di Cikidang, Mobil Pikap Tabrak Dua Pohon Mahoni
Kecelakaan Maut di Cikidang, Cilongok Masih Dalam Penyelidikan Polisi
Tahun 2022 hingga bulan Oktober, di Daop 5 Purwokerto Terjadi 27 Kali Kecelakaan
Kecelakaan Bus dan Truk Tabrakan di Losari Rawalo, Pengemudi Bus Kritis
Antisipasi Kecelakaan Air Saat Libur Nataru, Polres Purbalingga Cek Kesiapan Obwis Berbasis Air
Kecelakaan di Jalan Daendels Purworejo Tiga Orang Terjepit Badan Kendaraan Dua Diantaranya Tewas
Kecelakaan Kijang vs Truk di Kubangkangkung Cilacap, 9 Orang Luka-Luka
Atlet Bulu Tangkis Muda Indonesia, Syabda Perkasa Belawa Meninggal Akibat Kecelakaan
Meninggal Kecelakaan, Ini Sederet Prestasi Syabda Perkasa Belawa